Ditinggal Mudik, Rumah Kontraktor Disatroni Maling

0
Surabaya - Rumah kosong kembali menjadi incaran. Kali ini, rumah kontraktor di Jalan Jawa Nomor 41 Surabaya disatroni maling.

Kejadian ini baru diketahui pemilik rumah, Rahmad (62), setelah dia dan keluarganya tiba di rumah usai mudik lebaran dari Cirebon.

"Saya baru tahu setelah anak saya melihat pintu jendela kamar saya terbuka," kata Rahmad saat ditemui di rumahnya.

Mengetahui pintu jendelanya terbuka, Rahmad lalu melihat ke dalam kamar, ternyata dalam kondisi acak-acakan.

Setelah diiperiksa, ternyata emas istrinya sebanyak 40 gram dan uang tunai Rp 2,5 juta telah hilang.
"Yang hilang emas dan uang untuk pertemuan keluarga Rp 1,9 juta, dan uang saya, total sekitar Rp 2,5 juta," kata Rahmad.

Uang dan emas tersebut diletakkan di laci lemari korban. Menurut Rahmad, saat dia dan keluarganya mudik ke Cirebon pada 6 Agustus lalu, semua pintu dalam kondisi terkunci.

Saat tiba di rumah sekitar pukul 09.00 pagi, Rahmad juga tidak curiga, karena tidak ada kerusakan di pintu pagar maupun pintu rumah.

"Tidak ada yang rusak, saya serahkan semuanya pada pihak kepolisian," kata Rahmad.(pur)